Ilmuwan China Akui Film UFO Berdurasi 40 Menit
INILAH.COM, Nanjing- Spekulasi adanya UFO semakin besar setelah China mengungkapkan rincian video yang mengejutkan. Video UFO itu direkam saat gerhana matahari 22 Juli.
Para ilmuwan di Purple Mountain Observatory Nanjing mengaku telah merekam penampakan UFO saat gerhana matahari.
Untuk membuat kesimpulan atas rekaman berdurasi 40 menit ini, ilmuwan butuh waktu 12 bulan.
Direktur Purple Mountain Observatory Ji Hai-Seng mengatakan ilmuwan tidak akan membuat spekulasi publik soal kejadian alam yang mereka rekam, apabila tidak dilakukan penelitian sebelumnya.
“Purple Mountain Observatory dan Chinese Academy of Science mengatakan bahwa selama pengamatan gerhana matahari 22 Juli, China telah menemukan sebuah objek tidak dikenal di dekat matahari. Ini membutuhkan studi lebih lanjut,” kata Hai-Seng lagi.
Saat ini mereka telah melakukan analisis data untuk menunjukkan hasil ilmiah.
Studi tersebut juga dilatarbelakangi penampakan UFO yang direkam oleh siswa di Deqing.
Video ini sempat muncul di televisi China di mana hadir objek biru yang melayang di langit.[ito]
0 komentar: